Subscribe

Sabtu, 10 Mei 2008

Blog WPDesigner Terjual


Jika ada yang bertanya, berapa harga blogging software (blogware) WordPress, jawabannya adalah gratis. Sebagai blogware open source, WordPress bisa digunakan, dimodifikasi, dan didistribusikan kembali oleh siapapun. Sulit menebak berapa harga yang layak untuk WordPress, bila ada yang berminat untuk mengakuisisi blogware yang paling diminati blogger antusias ini.

Tapi, blog yang membahas desain dan penggunaan WordPress, WPDesigner, baru-baru ini terjual dengan harga US$65.000 (setara dengan Rp. 602 juta). Sebuah angka fantastis untuk sebuah blog yang baru berusia dua tahun, dan dikelola oleh satu orang!.

Bandingkan dengan menjual tanah atau rumah di dunia nyata. Anda mungkin memerlukan waktu berbulan-bulan untuk menjual property yang bernilai setengah milyar lebih. Hmm, sepertinya menjual property di dunia maya lebih mudah, cepat, dan tanpa prosedur hokum yang berbelit-belit. Tentu saja bila property dunia maya itu hanya dimiliki oleh satu orang, seperti blog WPDesigner.

Info : www.wpdesigner.com

Tidak ada komentar: